Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Ny. Antari Jaya Negara Buka Pawai Ogoh-ogoh TK/PAUD Kecamatan Dentim.

Bunda PAUD Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara saat melepas dan menyaksikan Pawai Ogoh-Ogoh TK/PAUD se-Kecamatan Denpasar Timur, Rabu (15/3). 

Denpasar, PorosBali.com-  Bunda PAUD Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara saat melepas dan menyaksikan Pawai Ogoh-Ogoh TK/PAUD se-Kecamatan Denpasar Timur  yang digelar Ikatan Guru Taman Kanak Kanak Indonesia (IGTKI) – PGRI Kota Denpasar di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Denpasar, Rabu (15/3). 

Tampak sejak pagi hari anak-anak yang merupakan siswa TK/PAUD se-Kecamatan Denpasar Timur ini semangat mengikuti pawai. Setelah dilepas secara resmi, seluruh peserta turut mengarak ogoh-ogoh mengelilingi lapangan lengkap dengan gamelan dan iring-iringan pawai ogoh-ogoh. Anak-anak TK/PAUD ini membawa berbagai jenis ogoh-ogoh mulai dari bentuk raksasa hingga perwujudan dewa. 

Bunda PAUD Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara saat dijumpai usai kegiatan memberikan apresiasi atas semangat anak-anak TK/PAUD se-Kecamatan Denpasar Timur untuk mengikuti Pawai Ogoh-ogoh ini. Hal ini merupakan rangkaian menyambut Hari Suci Nyepi Caka 1945 Tahun 2023.
Ny. Sagung Antari menambahkan, momentum seperti ini adalah bentuk pelestarian budaya yang nyata dan sangat baik. Hal ini lantaran secara langsung mengenalkan budaya dan tradisi bagi anak-anak. Terlebih lagi keterlibatan langsung anak-anak dalam proses pembuatan sampai pengarakannya sehingga lambat laun kreativitasnya terus terasah dan berkembang saat dewasa nanti. “Parade ogoh-ogoh ini juga adalah ajang rekreasi untuk menumbuhkembangkan kecintaan anak-anak seni, tradisi, dan budaya Bali,” imbuhnya.

Ketua Panitia Pawai Ogoh-ogoh TK/PAUD di Denpasar Timur, Putu Sartini mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menyambut Nyepi saka 1945 tahun 2023. Sebanyak 8 peserta yang masing-masing membawa ogoh-ogoh turut mengikuti kegiatan ini. “Kami juga ingin mengenalkan budaya pada anak-anak sejak dini,” katanya.

Dikatakan Sartini,  dari pawai ini akan dipilih sebanyak 3 ogoh-ogoh dari masing-masing kecamatan di Denpasar. “Nantinya mereka akan ikut pawai atau parade di Lapangan Puputan Badung pada 18 Maret 2023,” katanya. (pbm2).


TAGS :

Komentar