Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Dihadiri Sekda Adi Arnawa, Sangeh Festival Dibuka

Sekda Badung Wayan Adi Arnawa mewakili Bupati Badung menghadiri pembukaan Sangeh Festival bertempat di objek wisata Sangeh, Minggu (6/8).

Badung, PorosBali.com-  Sebagai bentuk  dukungan dan apresiasi Pemerintah Kabupaten Badung dalam melestarikan seni dan budaya, Sekretaris Daerah Wayan Adi Arnawa mewakili Bupati Badung menghadiri pembukaan Sangeh Festival bertempat di objek wisata Sangeh, Minggu (6/8). Turut hadir Camat Abiansemal IB Putu Mas Arimbawa, Muspika Kecamatan Abiansemal, Perbekel Sangeh Made Werdiana, Bendesa Adat Sangeh, Bendesa Adat Gerana, tokoh masyarakat Putu Dendy Astra Wijaya, Ketua Karang Taruna Kabupaten Badung, manggala adat dan dinas se-Desa Sangeh, Para Ketua Yowana se-Desa Sangeh.

Sebagai bentuk support kegiatan, Sekda Wayan Adi Arnawa menyerahkan bantuan Rp 30 juta yang diterima oleh Ketua Panitia IB Gede Pujawan disaksikan oleh undangan dan masyarakat Sangeh.

Sekda Wayan Adi Arnawa dalam sambutannya mengatakan, pemerintah bangga dan berupaya untuk mengangkat potensi kearifan lokal yang ada di Desa Sangeh, lebih-lebih Desa Sangeh terkenal dengan daerah tujuan wisata (DTW) Alas Pala dan kuliner Desa Sangeh. Kegiatan Sangeh Festival tidak saja dalam rangka pelestarian adat, seni, budaya dan agama tetapi Sangeh Festival mampu menampilkan UMKM kuliner khususnya kuliner di Desa Sangeh yang cukup terkenal dan memiliki suatu karakter yang berbeda.

“Pak Perbekel saya berikan apresiasi yang sudah membuat Sangeh Festival ini dengan mengangkat berbagai potensi yang ada dan ini sangat bagus. Saya kira kegiatan-kegiatan seperti ini harus terus dilanjutkan karena bagaimana pun dalam rangka mempromosikan Sangeh ini tidak saja dengan DTW Alas Pala, juga perlu membuat berbagai macam kreativitas termasuk salah satunya melalui Sangeh Festival yang telah diselenggarakan. Atas nama Pemerintah Kabupaten Badung, saya memberikan apresiasi dan sangat mendukung kegiatan Sangeh Festival ini  dan agar terus dilanjutkan bila perlu setiap tahun dilaksanakan dalam rangka memberikan ruang kepada masyarakat untuk mendapatkan hiburan dan yang paling penting adalah di samping dalam rangka pelestarian seni, adat, budaya kita termasuk di dalamnya bagaimana kita mendorong, memberikan ruang, menumbuhkembangkan UMKM kuliner kita yang ada di Desa Sangeh. Saya minta selama kegiatan festival berlangsung tetap dijaga ketertibannya, jaga image DTW Alas Pala agar benar-benar menjadi daerah yang memang layak dikunjungi, dengan cara warganya tertib dalam mengikuti kegiatan Sangeh Festival,” ucapnya.

Baca juga: Dorothy Bertie Rumuskan Strategi Peningkatan Kualitas Produk “Cold Pressed Juice”

Perbekel Sangeh Made Werdiana dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur karena bisa berkumpul dengan masyarakat Desa Sangeh dalam Sangeh Festival, juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati Badung yang pada kesempatan ini diwakili Sekda Badung Wayan Adi Arnawa. “Atas nama masyarakat Sangeh, saya berharap Sangeh Festival ini bisa berjalan setiap tahun. Kegiatan Sangeh Festival ini dibiayai dari APBDes Desa Sangeh tahun 2023, yang bertujuan untuk mengajegkan seni, adat dan budaya. Kita sudah laksanakan pawai buah atau leladan buah yang dijadikan produk budaya Desa Sangeh, karena desa-desa yang lain sudah memiliki seperti Munggu punya budaya Mekotek, Kapal yang mempunyai Perang Tipat, Sesetan yang disebut Omed-Omedan. Ke depan pawai buah ini diharapkan bisa jadi ikon wisata Sangeh, di waktu yang bersamaan juga dilaksanakan Festival Barong yang merupakan bagian untuk melestarikan seni, adat dan budaya yang dilaksanakan di Jaba Pura Pucak Alas Pala,” jelasnya.

Ketua Panitia Sangeh Festival IB Gede Pujawan merasa sangat bahagia karena bersama-sama dengan Karang Taruna bersinergi dengan Desa Wisata dengan Perbekel Desa Sangeh bisa mewujudkan Sangeh Festival dan launching Tari Maskot Desa Sangeh yang berjudul “Sekar Pala”. “Terima kasih kepada Sekda Badung Wayan Adi Arnawa dan semua pihak yang telah mendukung dan membantu sehingga Sangeh Festival ini terlaksana, Sangeh Festival bertajuk Panca Kertaning Buana yang memiliki makna lima unsur yang bisa menciptakan kedamaian, kemakmuran dan kesejahteraan suatu desa. Dengan ditetapkannya Desa Sangeh sebagai Desa Wisata oleh Bapak Bupati Badung, ini merupakan tantangan bagi kami untuk bisa menciptakan sesuatu,  baik dari segi jangka pendek, menengah dan jangka panjang agar wisatawan bisa tertarik datang dan berkunjung terus ke Desa Sangeh, dan sekali lagi tiyang ucapkan terima kasih kepada Perbekel dan semua pihak yang selalu merestui kegiatan kegiatan positif baik dari desa wisata maupun dari karang taruna apalagi yang mengacu pada promosi icon Desa Wisata Sangeh,” ujarnya. (pbm2)


TAGS :

Komentar