Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Ketua DPRD Badung Putu Parwata Dukung Penuh Kegiatan LMFH Unud

Ketua DPRD Kabupaten Badung Putu Parwata menerima audiensi Lembaga Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Udayana atau LMFH Unud di kediamannya, Jalan Panji Nomor 27X, Banjar Kwanji, Desa Dalung, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Rabu (3/4/2024)  (foto/ist)

Badung, PorosBali.com- Ketua DPRD Kabupaten Badung Putu Parwata menerima audiensi Lembaga Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Udayana atau LMFH Unud di kediamannya, Jalan Panji Nomor 27X, Banjar Kwanji, Desa Dalung, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Rabu (3/4/2024) 

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Badung Putu Parwata menyampaikan, bahwa LMFH Unud direncanakan mengadakan kegiatan Pelantikan dan Rakergab LMFH Unud 2024 dengan tema "Satukan Asa Lembaga dalam Rajutan Estafet Perjuangan" yang akan digelar, pada Sabtu-Minggu, 13-14 April 2024.

"Jadi, mereka sudah biasa mengadakan kegiatan rutin dan kami juga di DPRD Badung memberikan ruang terbuka kepada anak-anak kita dari Fakultas Hukum Unud," kata Putu Parwata.

Tak hanya Fakultas Hukum Unud, lanjutnya Fakultas dan Jurusan yang lain juga sering mengadakan kegiatan di DPRD Kabupaten Badung.

"Jadi, ini ruang  komunikasi mahasiswa ini kita buka, jangan lupa, bahwa anak-anak mahasiswa kita ini, sekarang sangat kritis," tegasnya.

Oleh karena itu, pihaknya mengajak mahasiswa  untuk bersama-sama  berdiskusi, karena  masukan mahasiswa sangat bagus, baik dari sisi hukum, sosio masyarakat dan lain-lainnya.

"Hal ini merupakan sesuatu yang sangat bagus. Oleh karena itu, kami bersama-sama Bapak Bupati Badung terbuka sekali untuk seluruh masyarakat, apalagi anak-anak kita, mahasiswa akan senang melakukan dialog," paparnya.

Baca Juga: Disdikpora Badung Matangkan Teknis PPDB Tahun Ajaran 2024/2025

Dengan adanya dialog dengan mahasiswa, Putu Parwata menyebutkan DPRD Badung bakal ada masukan atau input bersifat positif, guna perbaikan-perbaikan, baik  dari segi peraturan, pelaksanaan peraturan, pembuatan peraturan dan lain-lainnya.

"Jadi, mereka akan melakukan kegiatan di DPRD Badung, pada 13-14 April 2024 mendatang, kami dukung penuh. Hal itu juga sudah disampaikan ke Sekretariat DPRD Badung agar difasilitasi supaya kegiatan ini berjalan dengan baik," ungkapnya.

Tak hanya itu, DPRD Kabupaten Badung memfasilitasi, dengan telah memberikan dukungan, dalam bentuk penyiapan sarana prasarana sekaligus sebagai Narasumber hingga  penyediaan makanan dan minuman serta fasilitas  lainnya, untuk mendukung kelancaran kegiatan tersebut. 

"Paling penting adalah adanya komunikasi antara lembaga DPRD Kabupaten Badung dengan mahasiswa, bukan hanya mahasiswa  Unud, tapi mahasiswa yang lainnya juga kita komunikasi, sehingga suasana kebatinan di Pemerintahan Kabupaten Badung hidup dia, semacam penyegaran, update terus dia, karena kita membuka ruang komunikasi," pungkasnya. (Pbm2).


TAGS :

Komentar