Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Sekda Badung Hadiri Acara Kebaktian Padang Keluarga HKBP Denpasar

Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Ibadah Kebaktian Padang Keluarga Besar Umat Kristiani Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Denpasar Resort Bali bertempat di Lapangan Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung, Kamis (29/6)

Badung, PorosBali.com-  Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Ibadah Kebaktian Padang Keluarga Besar Umat Kristiani Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Denpasar Resort Bali bertempat di Lapangan Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung, Kamis (29/6) dengan tema “Kerjakanlah Keselamatanmu dengan Takut dan Gentar”. Kebaktian Padang Keluarga HKBP Denpasar 2023 dipimpin oleh Pendeta HKBP Denpasar Pendeta Sianturi dan dihadiri oleh Penatua (Parhalado) HKBP Denpasar, beserta  400 lebih jemaah Kristiani yang berasal dari Kabupaten Badung, Tabanan dan Kota Denpasar. Pada kesempatan itu Sekda secara pribadi memberikan sumbangan Rp 5 juta yang terima oleh panitia dan disaksikan oleh ratusan Jemaah Kristiani.

Sekretaris Daerah Badung Wayan Adi Arnawa mewakili Bupati Badung merasa bangga dan bahagia karena bisa hadir pada Kebaktian Padang Keluarga Besar HKBP Denpasar Resort Bali 2023. Pemerintah Kabupaten Badung menyambut baik kegiatan seperti ini dan diharapkan bisa tetap dilaksanakan di tahun-tahun yang akan datang.

Perlu diketahui bahwa Provinsi Bali dan Kabupaten Badung menjadi destinasi pariwisata internasional yang tidak bisa dipungkiri bahwa persoalan kondusivitas, keamanan, ketertiban itu menjadi hal yang sangat mutlak. Itu akan bisa diwujudkan oleh semua komponen, oleh semua elemen yang berada di Provinsi Bali dan Kabupaten Badung termasuk salah satunya Keluarga Besar Batak yang ada di Provinsi Bali dan Kabupaten Badung.

Ketua Panitia Kebaktian Padang Keluarga HKBP Denpasar Resort Bali 2023, Erikson Sihotang mengucapkan terima kasih kepada Bupati Badung yang pada kesempatan ini diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Badung Wayan Adi Arnawa karena sudah berkenan hadir pada Kebaktian Padang Keluarga Besar HKBP Denpasar Resort Bali 2023 yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan keluarga Besar HKBP Denpasar Resort Bali. (pbm2)


TAGS :

Komentar